PENYEBAB LAPTOP SERING MATI SENDIRI

Penyebab Laptop sering mati sendiri



Saat pertama kali membeli laptop, sobat mungkin merasa bahagia karena bisa memiliki barang yang kamu inginkan. Tapi, seiring berjalannya waktu, laptop yang dimiliki seringkali tidak bekerja dengan baik, dan bahkan suka mati mendadak. Tentu saja, ini menjengkelkan karena mengganggu kenyamanan di kala menikmati konten hiburan maupun menyelesaikan pekerjaan.

Tenang, tak perlu menyimpulkan semua ini mutlak kesalahan pihak produsen laptop tersebut. Jika sering mengalami mati mendadak, coba cari tahu penyebab dan solusi untuk mengatasinya berikut ini :

Baca juga CARA MENGATASI RAM YANG TIDAK TERBACA TERBARU 2019

1.  Suhu Laptop yang terlalu panas (overheat)

       Suhu laptop yang terlalu panas menjadi penyebab utama yang membuatnya mati mendadak. Menggunakannya di atas tempat tidur, kasur,bantal,sofa, ataupun benda lain yang permukaannya kurang rata dan tidak stabil membuat sirkulasi udara menjadi terganggu. Alhasil, perangkat hardware di dalam laptop pun ikut panas.

2. Kipas pendingin prosesor kotor dan berdebu

    Kipas pendingin bekerja dengan meniupkan udara panas dari prosesor. Udara yang ditipkan pastinya tidak dalam keadaan bersih dari debu, yang lama kelamaan akan menumpuk pada kipas dan menghambat kinerja kipas tersebut. Saat prosesor panas, dapat dipastikan kinerja laptop akan menurun, jika dipaksakan, suhu prosesor akan terus meningkat hingga overheat sehingga prosesor todak bisa bekerja dan laptop seketika mati.

3. Cek pasta pada prosesor
     
    Pasta prosesor berfungsi utnuk menghambat panas dari prosesor menuju ke heatsink. Heatsink sendiri merupakan logam dengan desain khusus yang terbuat dari alumunium dan juga tembaga yang berfungsi untuk memperluas prosesor transfer panas dari sebuah prosesor. Jika pasta prosesor ini mengering, maka panas akan menuju ke heatsink dan berpengaruh pada prosesor yang dapat merusak komponen penting tersebut. Akibatnya, laptop bisa mati sendiri atau bahkan kamu harus mengganti prosesor jika masalah ini dibiarkan terus.

4. RAM yang kotor

    Meski posisi RAM berada di dalam laptop, namun tidak menutup kemungkinan debu dan kotoran bisa masuk dan mengotorinya. Atau, bisa juga terjadi kaki RAM yang berkerak karena usianya yang sudah cukup lama, jarang dibersihkan atau di-upgrade. Mengingat posisi RAM yang penting sebagai tempat menyimpan memori, maka kamu harus selalu memerhatikan kesehatannya juga.

Intinya, perilaku penggunaan yang tepat bisa membuat laptopmu menjadi panjang umur. Jika kamu pernah mengalami masalah seperti ini, cobalah perbaiki kebiasaan tersebut dari sekarang!

Baca Juga : MACAM-MACAM LAPTOP BLUE SCREEN DAN SOLUSI MENGATASI BLUE SCREEN

Belum ada Komentar untuk "PENYEBAB LAPTOP SERING MATI SENDIRI"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel